Baru dapat oleh-oleh asli cianjur, 'tauco' yang bentuk instan, dari temen Kuliah (nenden ma Umar). Awalnya bingung banget, gimana masaknya. Akhirnya browsing-browsing di Internet, nemu menu yang lumayan gampang bikinnya...
Bahan :
Tempe 15 cm x10 cm x10 cm
Kacang panjang dikit aja (3 helai, buat campuran)potong ukuran 2cm.
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 buah cabe merah besar (bagi yang suka pedes bisa ditambah)
lengkuas, jahe, salam, sereh secukupnya
merica dan penyedap rasa secukupnya
1 sdm tauco (kalo yang suka bisa lebih)
minyak goreng untuk menumis
air secukupnya
Caranya :
1. Tempe dipotong ukuran 2x1x1 cm digoreng setengah matang. sisihkan.
2. Bawang putih, bawang merah dan cabe merah dicincang tipis.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, kemudian masukan cabe merah, lengkuas, jahe, salam dan sereh, tumis hingga harum.
4. Masukan air (kira-kira) 1 gelas kecil, kemudian masukan tauconya. Aduk-aduk samapi tauco instannya tidak menggumpal.
5. Masukan tempe yang sudah digoreng dan kacang panjang. Tambahkan merica dan bumbu penyedap secukupnya. Masak sampai kacang panjangnya empuk (tapi bagi yang suka kacang panjangnya masih setengah mateng, silakan saja).
6. Cicipin dulu masakannya, jika masih kurang asin bisa tambahkan garam. tapi biasanya tauconya sudah asin, jadi gak perlu deh tambah garam...
sajian ini sudah teruji di dapur esti..
selamat mencoba..
Bahan :
Tempe 15 cm x10 cm x10 cm
Kacang panjang dikit aja (3 helai, buat campuran)potong ukuran 2cm.
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 buah cabe merah besar (bagi yang suka pedes bisa ditambah)
lengkuas, jahe, salam, sereh secukupnya
merica dan penyedap rasa secukupnya
1 sdm tauco (kalo yang suka bisa lebih)
minyak goreng untuk menumis
air secukupnya
Caranya :
1. Tempe dipotong ukuran 2x1x1 cm digoreng setengah matang. sisihkan.
2. Bawang putih, bawang merah dan cabe merah dicincang tipis.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, kemudian masukan cabe merah, lengkuas, jahe, salam dan sereh, tumis hingga harum.
4. Masukan air (kira-kira) 1 gelas kecil, kemudian masukan tauconya. Aduk-aduk samapi tauco instannya tidak menggumpal.
5. Masukan tempe yang sudah digoreng dan kacang panjang. Tambahkan merica dan bumbu penyedap secukupnya. Masak sampai kacang panjangnya empuk (tapi bagi yang suka kacang panjangnya masih setengah mateng, silakan saja).
6. Cicipin dulu masakannya, jika masih kurang asin bisa tambahkan garam. tapi biasanya tauconya sudah asin, jadi gak perlu deh tambah garam...
sajian ini sudah teruji di dapur esti..
selamat mencoba..
Komentar
Posting Komentar